iklan

Free Ebook Yii Framework Indonesia

Bagi rekan-rekan komunitas yang tertarik mempelajari Yii Framework, saya telah membuat sebuah ebook Yii Framework yang isinya adalah beberapa bahasan menyangkut Yii Framework beserta contoh source code pembuatan aplikasi forum menggunakan Yii Framework. Ebook ini sendiri saya tujukan untuk komunitas Yii Framework Indonesia, karena itu isi dari ebook ini sendiri saya kemas dalam bahasa Indonesia agar rekan-rekan dapat lebih mudah mempelajari dan memahami materi di dalamnya.
Setahu saya ini adalah ebook PERTAMA Yii Framework yang berbahasa Indonesia. Untuk mendapatkan ebook ini, anda tidak perlu merogoh kocek sedikitpun..  Ya, ebook ini FREE untuk rekan komunitas, cukup siapkan koneksi internet untuk mengunduh ebook ini dan anda sudah dapat memilikinya. Selain menyediakan pembahasan materi,
ebook ini juga menyediakan source code contoh aplikasi yang dibuat dengan Yii Framework yang dapat anda dapatkan pada link berikut : http://freeebookyii.codeplex.com/.
Ebook ini sendiri masih jauh dari sempurna dan materi yang dibahas belumlah kompleks mencakup semua yang ada pada Yii Framework, untuk itu ebook ini ke depannya akan terus diperbaharui agar dapat terus membantu rekan-rekan komunitas. Dan bagi rekan komunitas yang tertarik ikut bergabung menulis ebook ini, saya dengan senang hati akan menerima keinginan anda.. hubungi saya ya kalo anda berminat..
Walau sudah berusaha keras terus menggodok pembahasan dalam ebook ini, saya sadar bahwa ebook ini tidak lepas dari banyak kekurangan dan kesalahan.. untuk itu kritik, saran dan masukan yang membangun amat sangat saya harapkan dari pera pembaca sekalian..
Yah, akhir kata saya ucapakan selamat belajar.. selamat menikmati ebook ini..
Semoga membantu.. :)

Sumber : http://sabitlabscode.wordpress.com/2012/01/02/free-ebook-yii-framework-indonesia/


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Free Ebook Yii Framework Indonesia"

Posting Komentar

kami mengharapkan anda meningalkan pesan untuk kami.terima kasih